Wow Ternyata Ini Loh Sisi lain Dari Media Sosial Yang Tidak Kamu Ketahui
Tapi di balik itu semua, ternyata ada rahasia besar yang tersembunyi apa itu?. Artikel kali ini, kita akan membahas sisi lain dari media sosial.
Rahasia Media Sosial mendapatkan uang
Pernahkah kalian berpikir, dari mana perusahaan media sosial mendapatkan uang ?, padahal kita tidak pernah membayar. Ternyata, bagi perusahaan media sosial kitalah produknya.
Coba diingat-ingat, kalian pasti pernah nge-like atau nge-search suatu barang terus beberapa saat kemudian muncul lagi beberapa barang dengan kategori yang sama dan hanya warna atau mereknya yang berbeda? Iya, itulah salah satu trik mereka mendapatkan uang lewat iklan.
Intinya, segala aktivitas kita di internet, ternyata jadi sebuah catatan tentang diri kita, apa yang kita suka, siapa yang kita idolakan, tempat nongkrong favorit kita, dan banyak lagi.
Dan catatan itulah yang nantinya dikasih ke pengiklan untuk mengiklankan barang atau apapun sesuai dengan aktivitas yang kita lakukan saat Search di medsos.
Bagaimana menurut kalian? Semua hal yang kita suka dan yang tidak kita suka, semua data pribadi kita bahkan semua yang kita lakukan dicatat sama medsos?.
Memang, hal seperti ini menimbulkan rasa was-was jika sewaktu-waktu orang lain atau pihak ketiga yang berniat jahat, memanfaatkan data kita untuk kepentingan yang negatif.
Tampilan Media Sosial yang menggoda
Lalu bagaimana Caranya agar data atau aktivitas kita di medsos tidak tercatat?, Jika kalian ingin agar data atau aktivitas kalian tidak dicatat, cara yang paling gampang adalah tidak usah lagi menggunakan medsos. Tetapi, sayangnya, tidak semudah itu.
Selain karena dibutuhkan untuk tanya-tanya tugas, ngikutin berita, nontonin video tutorial, sampai nontonin keseruan netizen yang gabut dan hobi ribut-ribut, nyatanya media sosial memang didesain untuk bikin kita ketagihan.
Contohnya fitur-fitur dibawah ini,
yang bikin kita merasa seneng rebahan sambil scrolling seharian, apa lagi di saat pandemi seperti ini.
Saat diam di rumah bikin kita jadi lebih sering mampir ke media sosial, dan tidak jarang efek dari ketagihan inilah yang juga merembet menjadi masalah-masalah lain yang lebih panjang.
Berarti apakah di media sosial lebih banyak jeleknya ketimbang baiknya?
Kalo menurut admin sih, inti dari media sosial itu belum jelas. Kita sebagai penggunalah yang juga harus lebih pinter daripada media sosial.
Sadarin kalo dunia nyata, yang ada di sekitar kita dan utamain waktu sama keluarga. Kalo capek sama omelan netizen mending tutup media sosial dulu, pusing ngeliat debat grup keluarga yang hampir sepanas omongan tetangga?
Sebagian isi media sosial Hoax Dan Tidak
Mending pelajarin hal-hal ini biar kita jadi penengahnya.
"Berita bohong atau hoaks (bahasa Inggris: hoax) adalah informasi yang sesungguhnya tidak benar, tetapi dibuat seolah-olah benar adanya. Hal ini tidak sama dengan rumor, ilmu semu, atau berita palsu, maupun April Mop", (Wikipedia).
Judul media sosial tidak sesuai dengan isi
Yah, sebagian media sosial, judul dan isi pembahasan tidak sesuai. Kenapa?, hemp..,,kalo menurut admin, ada beberapa sebab kenapa isi pembahasan tidak sesuai dengan judul,
- Menyebarkan Hoax (Tujuan Negatif),
- Dan bersaing untuk mendapatkan klik view atau pembaca.
Tetapi pada intinya adalah untuk mendapatkan keuntungan.
Nah, contohnya seperti judul Artikel ini. Kalo admin tulis judul artikelnya " Rasasia Media Sosial " dengan " Wow Ternyata Ini Loh Sisi lain Dari Media Sosial Yang Tidak Kamu Ketahui ". Isinya sama, namun jika judulnya biasa saja, kalian pasti tau, mana yang akan di klik kan.
Ini adalah teknik yang disebut clickbait, kebanyakan media sosial "situs berita" sering menggunakan teknik ini. Bukan hanya situs berita saja, para blogger dan youtuber juga menggunakan teknik ini, tujuannya?, membuat anda penasaran dan mengklik konten mereka.
Media Sosial
Jadi, begitulah media sosial, tempat yang sekaligus bisa jadi surga ataupun neraka buat kita, makanya penting juga buat selalu hati-hati sama apa yang kita upload.
Khusus untuk Anda: Hapus Aplikasi Ini Jika Ada Di Ponsel Anda! Uang Dan Data Pribadi Kita Dapat Dicuri
Karena di alam liar media sosial, satu screenshot saja bisa jadi bahaya. Jadi, apakah kalian masih milih aktif di media sosial atau.. Mulai mengambil jarak?.
Tinggalkan pilihan ada di komentar yah,
Terimakasih.
Post a Comment for "Wow Ternyata Ini Loh Sisi lain Dari Media Sosial Yang Tidak Kamu Ketahui"
Post a Comment